www.cimbniaga.co.id production

7 Tips Menyelenggarakan Resepsi Pernikahan yang Berkesan

 

“Bagi pasangan yang baru menikah, resepsi merupakan momen penting untuk merayakan pernikahan. Cari tahu susunan acara, perkiraan biaya, hingga tips menyelenggarakannya di bawah ini agar resepsi Anda berjalan lancar.”

Resepsi pernikahan merupakan salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap pasangan suami istri yang telah resmi menikah. Sebab, rangkaian acara resepsi pernikahan menjadi kesempatan untuk merayakan kebahagiaan bersama keluarga dan teman-teman terdekat.

Namun, diperlukan perencanaan yang matang untuk mengadakan resepsi pernikahan yang meriah dan berkesan. Ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan dan dipersiapkan dengan matang, mulai dari pemilihan tempat, vendor, dekorasi, hingga anggaran.

Menabung menggunakan TabunganKu CIMB Niaga menjadi salah satu cara untuk mempersiapkan anggaran resepsi pernikahan. Tabungan ini menawarkan bebas biaya administrasi bulanan dan biaya kartu debit, suku bunga menarik, serta setoran awal yang terjangkau. Selain itu, simak juga beberapa tips menyelenggarakan rangkaian acara resepsi pernikahan dalam artikel berikut ini.

Susunan Acara Resepsi Pernikahan

Agar resepsi pernikahan Anda dan pasangan berjalan lancar, penting untuk menyusun acara secara berurutan. Secara umum, berikut ini susunan acara resepsi pernikahan yang ideal:

  1. Pembukaan
  2. Acara resepsi pernikahan dibuka oleh pembawa acara (MC) yang akan memandu jalannya acara. MC akan mengucapkan selamat datang dan memperkenalkan Anda dan pasangan beserta keluarga kepada para tamu undangan.

  3. Kirab pengantin
  4. Kirab pengantin merupakan momen yang paling dinanti-nantikan dalam acara resepsi pernikahan. Anda dan pasangan akan memasuki ruangan resepsi dengan didampingi oleh orang tua dan keluarga inti masing-masing.

  5. Pemberian sambutan kedua mempelai
  6. Setelah kirab pengantin, Anda dan pasangan biasanya akan diminta untuk memberikan sambutan kepada para tamu undangan. Sambutan ini biasanya berisi ucapan terima kasih atas kehadiran para tamu dan harapan untuk kehidupan pernikahan yang bahagia.

  7. Pembacaan doa
  8. Setelah sambutan kedua mempelai, akan dilanjutkan dengan pembacaan doa. Doa ini dipanjatkan agar acara resepsi pernikahan berjalan dengan lancar dan kedua mempelai selalu diberkahi oleh Allah SWT.

  9. Pemberian ucapan selamat
  10. Para tamu undangan kemudian dipersilahkan untuk memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai dan keluarga. Ucapan selamat ini biasanya dilakukan dengan cara bersalaman.

    Di sela-sela pemberian selamat, biasanya dilakukan foto bersama kedua mempelai dan keluarga. Foto bersama dapat dilakukan dengan menggunakan kamera profesional atau kamera ponsel.

  11. Hiburan
  12. Acara resepsi pernikahan biasanya diisi dengan hiburan, seperti musik, tari, atau penampilan dari artis. Hiburan ini bertujuan untuk memeriahkan acara dan membuat para tamu undangan merasa senang.

  13. Penutupan
  14. Acara resepsi pernikahan biasanya ditutup dengan sambutan dari MC. MC mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan dan mendoakan agar kedua mempelai selalu bahagia dan langgeng.

Pastikan untuk mendiskusikan susunan acara resepsi di atas dengan keluarga Anda dan pasangan. Hal ini perlu dilakukan agar semua orang dapat menjalankan perannya dengan baik pada saat acara.

Baca juga: 5 Tips Mudah Menghemat Biaya Pernikahan

Tips Menyelenggarakan Resepsi Pernikahan

Jika Anda dan pasangan berencana untuk mengadakan resepsi pernikahan, ada beberapa tips yang bisa diikuti untuk membuat acara resepsi pernikahan menjadi lebih meriah. Berikut beberapa diantaranya:

  1. Menyiapkan anggaran yang realistis
  2. Hal pertama yang perlu dilakukan adalah membuat anggaran pernikahan yang realistis. Anggaran ini akan menjadi acuan dalam menentukan biaya untuk berbagai keperluan, seperti venue, katering, dekorasi, dan sebagainya.

    Resepsi pernikahan tergolong acara yang membutuhkan biaya tidak sedikit. Oleh karena itu, penting bagi Anda dan pasangan untuk mempersiapkan anggaran pernikahan dengan matang. Pastikan untuk membuat anggaran yang realistis dan dapat dicapai.

  3. Menentukan tema resepsi pernikahan
  4. Tema resepsi pernikahan menjadi dasar keseluruhan acara. Oleh karena itu, penting untuk menentukan tema resepsi pernikahan sebelum Anda mulai merencanakannya.

    Anda bisa mengadakan acara resepsi pernikahan dengan tema tradisional, modern, atau tema tertentu sesuai dengan minat Anda dan pasangan.

  5. Memilih lokasi resepsi pernikahan yang tepat
  6. Lokasi resepsi pernikahan juga merupakan hal yang penting untuk dipertimbangkan. Pertimbangkan apakah Anda dan pasangan ingin mengadakan resepsi di dalam ruangan atau di luar ruangan.

    Ada berbagai pilihan lokasi resepsi pernikahan, seperti hotel, gedung, atau rumah. Pilihlah lokasi yang sesuai dengan tema resepsi pernikahan dan jumlah tamu yang akan hadir.

  7. Membuat daftar tamu
  8. Daftar tamu undangan akan memudahkan Anda dalam menentukan jumlah katering. Membuat daftar tamu undangan harus dilakukan secara terperinci untuk membantu Anda menentukan jumlah makanan, souvenir, dan anggaran.

    Pastikan Anda mengonfirmasi kehadiran tamu terlebih dahulu agar bisa mengatur tempat duduk dan porsi makanan dengan baik.

  9. Memilih hiburan
  10. Acara resepsi pernikahan kurang lengkap jika Anda tidak menghadirkan hiburan untuk para tamu undangan. Hiburan dapat berupa pertunjukan musik, tari, atau seni lainnya yang dapat membuat acara menjadi lebih meriah dan berkesan.

  11. Booking vendor jauh-jauh hari
  12. Untuk menghindari kehabisan vendor, sebaiknya Anda sudah memesan vendor dari jauh-jauh hari. Hal ini juga akan memberikan waktu kepada Anda dan pasangan untuk membandingkan harga dan kualitas dari berbagai vendor.

  13. Persiapan diri
  14. Calon pengantin juga perlu mempersiapkan diri secara fisik dan mental untuk menjalani rangkaian acara resepsi pernikahan. Anda dan pasangan bisa mulai rajin berolahraga, mengonsumsi makanan yang sehat, dan beristirahat yang cukup dan menghindari stres.

Selain persiapan di atas, Anda juga penting untuk mempersiapkan urusan sewa baju, make up, catering dan lain sebagainya.

Baca juga: Rekomendasi Tema Pernikahan Kekinian untuk Anda

Perkiraan Biaya Acara Resepsi Pernikahan

Acara resepsi pernikahan memiliki kisaran biaya yang bervariasi tergantung pada lokasi, jumlah tamu, dan konsep pernikahan yang Anda inginkan. Perkiraan biaya resepsi pernikahan di Indonesia rata-rata berkisar antara Rp 30 juta hingga Rp 200 juta.

Untuk acara resepsi yang sederhana, biaya yang dibutuhkan dapat berkisar antara Rp 30 juta hingga Rp 50 juta. Jika menginginkan acara resepsi yang mewah, Anda dan pasangan memerlukan biaya sekitar Rp 100 juta hingga Rp 200 juta.

Dengan perencanaan yang matang dan pengelolaan keuangan yang bijak, Anda dapat menggelar resepsi pernikahan yang meriah tanpa harus mengeluarkan biaya yang terlalu besar.

Mempersiapkan Anggaran Pernikahan dengan TabunganKu

Salah satu cara mempersiapkan anggaran pernikahan adalah dengan membuka rekening tabungan khusus pernikahan, seperti TabunganKu CIMB Niaga yang bisa membantu Anda menabung uang secara rutin setiap bulannya.

TabunganKu merupakan tabungan individu dari CIMB Niaga yang menawarkan bunga menarik, bebas biaya dibawah saldo minimum, gratis biaya administrasi bulanan dan biaya kartu debit.

Dengan TabunganKu CIMB Niaga, Anda bisa menabung dengan lebih mudah dan hemat untuk mewujudkan pesta pernikahan impian. Untuk membuka TabunganKu CIMB Niaga, Anda hanya perlu mengisi formulir pembukaan rekening dengan setoran awal minimal Rp 20.000. 

Anda bisa membuka rekening TabunganKu secara online melalui aplikasi OCTO Mobile. Ayo, buka rekening Tabunganku CIMB Niaga sekarang juga dan rasakan berbagai keuntungan menarik lainnya. Temukan informasi lebih lengkapnya di sini.

Produk Terkait

TabunganKu: Bebas Biaya dan Manfaatnya Melimpah

Nikmati suku bunga menarik dan kompetitif yang membuat dana tabungan Anda berkembang lebih optimal. Info detail bunga tabungan klik di sini

KPR Xtra

Mau KPR dengan solusi XTRA?

Xtra Dana

Apapun kebutuhan Anda, kami hadir melalui solusi pinjaman yang disertai dengan beragam kemudahan. mulai dari renovasi rumah, pendidikan pernikahan, liburan dan kebutuhan lainnya

Deposito Berjangka Personal: Buka deposito dalam hitungan menit

Yuk mulai lipat gandakan aset kalian dengan investasi di Deposito Berjangka!