www.cimbniaga.co.id production

Leasing Mobil CIMB Niaga Anti Ribet

 

Memiliki kendaraan pribadi khususnya mobil tampaknya menjadi impian bagi banyak orang saat ini. Selain lebih praktis dan tidak perlu repot mengatur pengeluaran biaya untuk naik angkutan umum, menggunakan mobil pribadi tentunya jauh lebih nyaman karena tidak harus berdesakan, merasakan kepanasan dan kehujanan. Hal inilah yang menjadi alasan sebagian orang ingin memiliki kendaraan pribadi.

Saat ini, banyak cara dan pilihan untuk memiliki kendaraan pribadi. Terlebih jika Anda tidak memiliki dana yang cukup untuk membeli mobil secara langsung, cara mengkredit dengan mencicil angsuran per bulan dan leasing untuk mendapatkan mobil impian menjadi salah satu pilihan yang tepat. Faktanya, pembelian mobil dengan cash atau secara tunai saat ini masih tergolong sedikit.

Kebanyakan orang memilih untuk mencicilnya guna menekan pengeluaran yang sekaligus besar. Hal ini dikarenakan setiap orang memiliki kebutuhan lain yang harus terpenuhi dan leasing mobil menjadi cara yang ampuh untuk memiliki mobil impian tanpa harus mengorbankan kebutuhan lainnya.

Banyaknya  masyarakat yang berminat untuk memiliki mobil pribadi, serta semakin beragamnya merk mobil yang telah masuk di Indonesia membuat mobil menjadi sebuah kebutuhan. Leasing mobil menjadi salah satu cara yang banyak dipilih untuk memberikan dana talangan untuk Anda yang tidak memiliki dana yang cukup untuk membeli mobil secara tunai. Pihak leasing biasanya akan membayarkan dahulu sebagian dari harga mobil yang diinginkan, untuk selanjutnya Anda kan membayar cicilannya setiap bulan.

Leasing mobil memiliki cara kerja yang sama dengan kredit melalui bank yakni memiliki syarat DP minimal dari harga mobil. Meskipun cara kerjanya sama, tetapi Anda harus cermat dalam memilih lembaga yang dapat memberikan layanan leasing mobil.

Pastikan lembaga tersebut memberikan proses yang cepat dan suku bunga yang ringan agar tidak menyulitkan atau malah merugikan Anda. Pelajari dengan seksama persyaratan pengajuan leasing pada lembaga yang menyediakan layanan leasing mobil sebelum mengambil keputusan agar tidak menyesal dikemudian hari.

Pengajuan Leasing

Proses pengajuan leasing mobil dapat diselesaikan dalam waktu yang relatif cepat. Anda cukup mendatangi kantor penyedia layanan leasing, dan disana Anda akan diberikan penjelasan tentang leasing mobil yang diajukan. Jangan ragu untuk bertanya jika ada kesulitan memahami informasi yang disampaikan oleh staff yang bertugas.

Berikut ini adalah beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pengajuan leasing mobil:

  1. Persyaratan pada saat pengajuan leasing mobil
  2. Jumlah uang muka yang harus dikeluarkan
  3. Jumlah angsuran yang harus dibayarkan
  4. Jumlah besaran suku bunga
  5. Biaya asuransi kendaraan yang harus dibayarkan
  6. Selalu bayar cicilan tepat waktu

Kemudahan pengajuan leasing mobil lainnya yakni, Anda tidak perlu lagi ke dealer mobil untuk mengurus persyaratan, karena staff leasing akan mengurus semua persyaratannya. Proses yang lebih cepat dan mudah sangat cocok untuk Anda yang tidak memiliki banyak waktu namun ingin memiliki mobil impian tanpa harus direpotkan untuk mengurus pengajuan leasing mobil yang diinginkan.

Asuransi Leasing

Pembelian mobil secara leasing pastinya menyertakan asuransi untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti kerusakan akibat banjir, kecelakaan, bencana alam dan lain-lain. Terdapat 3 jenis asuransi yang dapat Anda pelajari sebelum menentukan pilihan yang nantinya akan disertakan dalam pembelian mobil.

  1. All Risk

    All risk merupakan produk asuransi yang bertanggung jawab penuh jika ada kerusakan secara keseluruhan yang dialami kendaraan. Termasuk kerusakan yang dialami oleh pihak ketiga yang menyebabkan kendaraan tersebut mengalami kerusakan.

    Sebagai contoh, jika terjadi kerusakan pada kendaraan akibat kecelakaan yang melibatkan kendaraan lain, maka asuransi juga akan menanggung klaim atas kerusakan yang dialami kendaraan tersebut. Kerusakan yang diklaim yakni akibat tabrakan, bencana alam, kebakaran dan lain-lain.

  2. Total Lost Only (TLO)

    Jenis asuransi Total Lost Only ini hanya menanggung kerusakan total maupun kerugian jika kendaraan hilang dicuri. Juga Kerusakan kendaraan akibat kecelakaan hingga 90% akibat tabrakan atau kecelakaan lainnya yang membuat kendaraan hancur.

    Biasanya asuransi jenis ini hanya mengcover kerusakan kendaraan akibat kecelakaan. Jadi jika kendaraan mengalami kerusakan akibat bencana alam seperti banjir atau semacamnya, asuransi ini tidak akan mengcovernya.

  3. Asuransi Gabungan

    Produk asuransi ketiga adalah asuransi gabungan yang yang menjamin segala kerusakan yang terjadi pada kendaraan jika mengalami kecelakaan. Akan tetapi, asuransi jenis ini tidak menjamin kerugian yang terjadi pada pihak ketiga. Jadi hanya menanggung kerusakan pada kendaraan Anda tidak pada kendaraan lainnya yang terlibat kecelakaan. Dan asuransi ini juga tidak mengcover kerusakan akibat bencana alam atau semacamnya.

    Pilihlah asuransi yang benar-benar Anda butuhkan, sehingga jika terjadi sesuatu yang diinginkan Anda tidak lagi kebingungan karena pemilihan produk asuransi yang salah. Pelajari setiap produk asuransi, perhatikan kekurangan dan kelebihannya sebelum Anda memilih produk asuransi tersebut.

Memilih Leasing Mobil yang Tepat

Saat ini banyak sekali penyedia layanan leasing mobil dengan segala persyaratan yang sangat mudah bahkan tidak masuk akal. Jangan mudah tergiur dengan segala kemudahan yang ditawarkan berbagai lembaga yang tidak jelas asal usulnya atau hanya lewat selebaran yang Anda terima.

Agar tetap aman dalam memilih leasing mobil yang tepat, Anda diharuskan lebih teliti dan hati-hati untuk menghindari kerugian yang bisa saja terjadi. Tentunya Anda ingin hal buruk terjadi bukan? Untuk itu simak poin-poin dibawah ini sebelum memilih leasing mobil yang tepat:

  1. Pilihlah penyedia layanan leasing mobil yang terpercaya dan telah dikenal luas oleh masyarakat, DP ringan, memiliki suku bunga ringan dan juga terpercaya.
  2. Gunakan penyedia layanan leasing mobil yang memudahkan Anda dalam proses pengajuan
  3. Pilih penyedia layanan leasing mobil yang memiliki asuransi dan memudahkan Anda ketika ingin melakukan klaim.

Selain poin yang telah dijelaskan diatas, Anda juga bisa mencari tahu lebih detail lagi melaui website penyedia jasa leasing mobil. Baca dengan seksama hingga Anda benar-benar memahami isi dari persyaratan yang telah ditetapkan sebelum datang ke kantor penyedia jasa leasing mobil guna mengetahui informasi lebih lanjut.

Leasing CIMB Niaga Anti Ribet

CIMB Niaga memberikan kemudahan untuk Anda yang ingin memiliki mobil impian dengan mudah. Dengan leasing dari CIMB Niaga, Anda akan mendapatkan kemudahan seperti DP yang lebih ringan dan dengan syarat yang tidak merepotkan tentunya.
Dengan CIMB Niaga memiliki mobil impian terasa sangat ringan dengan DP rendah dengan proses yang cepat. Anda juga bebas memilih jenis pembiayaan untuk leasing mobil dengan merk dan tipe jenis mobil yang diinginkan serta dapatkan tenor hingga 5 tahun. Segera miliki mobil impian Anda dengan leasing dari CIMB Niaga dengan klik di sini sekarang juga.

Produk Terkait

Xtra Dana

Apapun kebutuhan Anda, kami hadir melalui solusi pinjaman yang disertai dengan beragam kemudahan. mulai dari renovasi rumah, pendidikan pernikahan, liburan dan kebutuhan lainnya

X-Tra Dana iB

CIMB Niaga Xtra Dana iB Solusi untuk berbagai kebutuhan anda, kami hadir melalui personal financing syariah yang merupakan pembiayaan tanpa jaminan yang digunakan untuk keperluan pembelian Barang menggunakan akad murabahah (Jual beli) ataupun keperluan pembelian paket jasa menggunakan akad Ijarah Multijasa melalui mitra terpercaya kami.

Tabungan Berjangka Goal Savers

GOAL Savers-iB: Tabungan Syariah untuk Raih Goal Impian