www.cimbniaga.co.id production

7 Langkah Mudah Memulai Bisnis Menguntungkan ditengah Pandemi

 

Mendapatkan keuntungan merupakan salah satu tujuan atau keinginan utama bagi siapapun yang ingin memulai bisnis. Melihat perkembangan dunia di tengah masa pandemi, ketertarikan orang untuk memulai bisnisnya secara mandiri mulai banyak bermunculan. Keputusan untuk berbisnis kerap dipilih sebagai alternatif untuk dapat berkarier secara fleksibel dan dinamis. Namun, apa betul bisnis itu selalu menguntungkan? Bisnis menguntungkan apa saja yang bisa dilakukan ditengah pandemi?

Langkah Mudah Memulai Bisnis Menguntungkan

Dalam merancang bisnis menguntungkan, apalagi di masa pandemi seperti saat ini, yang perlu disadari adalah menjalankan sebuah bisnis bukanlah hal yang mudah. Tantangan yang hadir dalam menjalankan bisnis kerap kali membuat gentar. Namun, seperti pepatah “banyak jalan menuju roma”, tentu ada cara yang bisa Anda lakukan dalam menjalankan bisnis agar terus bisa bertahan dan sukses. Berikut adalah langkah awal yang Anda butuhkan untuk merancang bisnis menguntungkan.

  1. Bentuk pola pikir bisnis di dalam kepala

    Langkah awal yang bisa Anda lakukan untuk memulai bisnis menguntungkan tanpa modal adalah dengan membangun pola pikir bisnis di dalam kepala Anda. Memiliki pola pikir yang tepat akan membantu Anda dalam menjalankan bisnis. 

    Dengan pola pikir bisnis, Anda akan mulai terbiasa peka terhadap kesempatan dan mempertimbangkan antara untung dan rugi dari bisnis yang akan Anda mulai. Selain pola pikir, hal yang akan membantu Anda untuk tetap menjalankan bisnis secara maksimal adalah niat. Niat yang kuat serta dukungan dari orang-orang terdekat bisa memberi Anda sedikit tambahan energi untuk selalu berusaha yang terbaik. Namun selalu ingat, dalam bisnis menguntungkan pasti ada risiko yang senantiasa menunggu.

  2. Fokus dengan satu bisnis di awal

    Siapa yang tidak ingin langsung sukses dan meraih keuntungan yang besar dari bisnisnya? Kadang keinginan ini kerap kali membuat Anda gegabah dalam membuat keputusan. Sehingga Anda berpikir bahwa memiliki bisnis yang banyak akan menghasilkan uang yang banyak. Padahal dengan bisnis yang banyak, risiko pun akan hadir di setiap bisnis yang Anda jalani.

    Agar tetap aman dan menjalankan bisnis menguntungkan secara stabil, di awal-awal sebaiknya Anda fokus dengan satu bisnis saja. Dengan fokus di satu bisnis, Anda akan lebih mudah memantau dan memahami mengenai perkembangan bisnis yang sedang dijalankan. Apalagi jika Anda baru memulainya di usia muda, pengalaman dan ilmu dari sebuah bisnis awal akan jadi bekal untuk memulai bisnis menguntungkan lainnya.

  3. Jalankan bisnis sesuai dengan apa yang Anda suka

    Untuk memulai bisnis menguntungkan sesuai dengan keinginan, Anda bisa memilih untuk menjalankan bisnis dengan bidang yang Anda sukai. Fokus dengan menjalankan bisnis sesuai dengan bidang yang Anda suka akan menambah semangat dalam aktivitas bisnis yang Anda lakukan. Selain itu, karena faktor kesukaan, Anda pun akan merasa lebih leluasa untuk melakukan eksplorasi terhadap bisnis yang Anda jalani untuk memaksimalkan potensinya jadi bisnis menguntungkan.

  4. Lakukan riset 

    Setelah membangun pola pikir dan menentukan bisnis menguntungkan apa yang akan Anda jalani nantinya, Anda perlu melakukan riset terlebih dahulu. Riset yang Anda lakukan akan dapat membawa insights penting dalam pengembangan bisnis yang Anda jalani. Dengan melakukan riset demi bisnis menguntungkan, Anda pun akan mengetahui tentang potensi kompetitor Anda. Setelah mendalami pemahaman terkait riset bisnis yang dilakukan, Anda pun akan dapat membuat strategi yang optimal untuk bisnis menguntungkan Anda nantinya.

  5. Manfaatkan media sosial

    Di era yang serba digital seperti saat ini, peran media sosial akan memberikan dampak positif yang cukup besar dalam mengembangkan bisnis menguntungkan yang Anda miliki. Maksimalkan penggunaan media sosial sebagai salah satu senjata untuk promosi bisnis Anda. Target yang tepat sasaran merupakan salah satu keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari menggunakan media sosial untuk mengembangkan bisnis Anda. Selain itu, media sosial juga bisa Anda fungsikan sebagai galeri, portofolio, atau milestone agar para pelanggan bisa mengenal bisnis Anda lebih dekat. Faktor kedekatan jadi poin penting agar apa yang sedang Anda jalankan bisa jadi bisnis menguntungkan dan sukses

  6. Terbuka dengan kritik dan saran

    Dalam menjalankan bisnis, kehadiran kritik dan saran bisa jadi faktor yang menguntungkan. Dengan terbuka terhadap kritik dan saran dari pelanggan, Anda akan lebih mudah mengetahui tentang kekurangan dan kelebihan atas bisnis yang Anda jalani. Keterbukaan ini juga akan membuat Anda mudah melakukan adaptasi jika sewaktu-waktu iklim bisnis yang sedang Anda geluti berubah secara drastis. Namun perlu diingat, tidak semua kritik dan saran bisa Anda aplikasikan terhadap bisnis yang Anda jalani. Pilih dan tentukan dengan cermat hal apa saja yang sesuai dengan jenis bisnis Anda, agar usaha Anda bisa jadi bisnis menguntungkan dan sukses.

  7. Kelola uang secara bijak

    Setiap bisnis yang dijalani, besar atau kecil skalanya tentu akan membutuhkan pendapatan dan pengeluaran. Oleh karena itu, agar bisnis menguntungkan Anda tetap jalan dan bisa bertahan, pengelolaan uang jadi faktor penting. Anda harus memahami aspek-aspek apa saja yang bisa Anda tekan pengeluarannya atau sektor apa saja yang bisa memaksimalkan pendapatan bisnis Anda. Namun, jika Anda merasa sulit untuk mengelola uang, Anda bisa berikan tanggung jawab ini kepada orang yang sangat Anda percaya. Meskipun begitu, Anda pun harus tetap aktif mengetahui perputaran uang yang datang dari pergerakan bisnis Anda. Sediakan juga tabungan khusus agar memisahkan uang pribadi Anda dan uang kebutuhan bisnis Anda.

Jenis Bisnis Menguntungkan di Masa Pandemi

Di masa pandemi seperti saat ini, akan wajar jika Anda merasa ragu dalam memulai menjalankan bisnis yang Anda idamkan. Pasalnya, pengetahuan Anda mengenai kondisi ekonomi yang kurang stabil membuat Anda harus berpikir panjang dalam mengambil keputusan dalam membuat bisnis menguntungkan. Namun, dalam setiap masalah, pasti ada solusi yang bisa ditemukan. Mungkin, untuk saat ini Anda bisa fokus terlebih dahulu dengan sektor bisnis esensial sebagai bisnis awal Anda. Bertujuan untuk dapat memenuhi kebutuhan esensial setiap orang, bisa jadi alasan baik dalam melancarkan bisnis Anda ke depannya. Berikut adalah daftar bisnis menguntungkan yang bisa Anda coba.

  1. Kuliner

    Secara gambaran yang terlihat, bisnis kuliner terkesan jadi bisnis yang sudah over saturated dan cukup memberi tantangan. Pasalnya, banyak sekali yang mulai melakukan pivot ke dalam bisnis kuliner, terutama di masa pandemi seperti saat ini. Namun Anda tidak perlu khawatir, berdasarkan riset yang Anda lakukan tentu Anda bisa jadikan hasil analisis tersebut sebagai strategi dalam memulai bisnis menguntungkan bagi Anda.

    Anda bisa mulai dengan skala yang lebih kecil, seperti di kawasan rumah dan sekitarnya. Sebagai contoh, Anda bisa bersaing secara bisnis dengan cara memberikan jenis kuliner alternatif dari yang sudah Ada. Selain itu, Anda juga bisa tambahkan variasi agar para pembeli penasaran dan tertarik untuk mencoba setiap penawaran yang Anda miliki. 

  2. Kerajinan seni

    Di masa pandemi, hampir seluruh kegiatan kantor harus dilakukan di dalam rumah atau work from home (WFH). Selama WFH, tidak sedikit orang-orang yang ingin menyulap sudut kamarnya sebagai ruang kerja yang menyenangkan. Oleh karena itu, kerajinan seni sebagai dekorasi ruang bisa jadi opsi Anda dalam memulai bisnis menguntungkan. Melihat potensi bisnis ini, Anda bisa saja untuk memulai melakukan bisnis dengan menyediakan elemen dekorasi, seperti wallpaper, macrame, hingga tanaman sukulen kecil agar membuat ruangan kerja para konsumen lebih berwarna dan menambah semangat dalam bekerja. Selain itu, Anda pun bisa mulai membuat kerajinan tangan untuk membantu mengurangi penyebaran virus, seperti masker kain, face shield, serta alat makan pribadi. 

  3. Desainer Grafis dan Penulis

    Terkesan santai, memulai bisnis sebagai penulis atau desainer grafis bisa jadi salah satu opsi untuk bisnis menguntungkan Anda. Dengan perkembangan internet dan media sosial yang pesat, keahlian Anda dalam merancang produk-produk kreatif sebagai penulis atau desainer grafis cukup dibutuhkan. Anda bisa menawarkan produk penulisan dalam bentuk video review atau content writing jika Anda memiliki keahlian di bidang penulisan. Sedangkan untuk Anda yang memiliki keahlian di bidang visual, Anda pun bisa membantu teman-teman yang juga sedang berjuang menjalankan bisnis di masa pandemi dengan cara membuat desain poster atau e-flyer yang bisa diunggah sebagai konten media sosial. Kebutuhan atau demand yang tinggi akan keahlian yang Anda miliki juga bisa membuat Anda memiliki posisi bargaining yang baik dan menghasilkan keuntungan yang baik.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, dalam menjalankan bisnis menguntungkan, Anda pun membutuhkan pengelolaan uang yang baik. Pemahaman mendasar dalam pengelolaan uang yang baik akan dapat membantu mengurangi risiko kerugian terhadap bisnis Anda. Agar kondisi finansial bisnis Anda tetap aman, terkontrol secara baik, dan menguntungkan, Anda bisa membuka Tabungan Usaha di CIMB Niaga. Dengan menggunakan Tabungan Usaha CIMB Niaga, Anda akan mendapatkan kesempatan bunga tabungan kompetitif setara dengan bunga yang ditawarkan pada produk deposito. Selain itu Anda bisa juga menikmati bebas biaya untuk transfer, tarik tunai, dan transaksi kliring. Setiap transaksi yang Anda lakukan, Anda berhak mendapatkan Poin Xtra yang bisa Anda tukarkan untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Temukan info lengkap terkait Tabungan Usaha CIMB Niaga di sini dan segera jalankan bisnis menguntungkan secara maksimal.

Produk Terkait

Xtra Dana

Apapun kebutuhan Anda, kami hadir melalui solusi pinjaman yang disertai dengan beragam kemudahan. mulai dari renovasi rumah, pendidikan pernikahan, liburan dan kebutuhan lainnya

Credit Protector

Asuransi Credit Protector memberikan manfaat berupa pelunasan sebesar Jumlah Tagihan Tertunggak yang dimiliki nasabah pemilik Kartu Kredit CIMB Niaga Visa/Mastercard/JCB dengan tipe Classic, Gold, Platinum, Precious & Premium sebagai Peserta Asuransi Jiwa jika terjadi risiko kematian, cacat total tetap, atau penyakit kritis atas diri Peserta (Pemilik Kartu Kredit). Jumlah Tagihan Tertunggak adalah total tagihan Kartu Kredit sebelum terjadinya peristiwa yang dipertanggungkan termasuk sisa cicilan, biaya-biaya dan bunga yang jatuh tempo yang dikenakan oleh Bank. Biaya dan bunga yang timbul pada Kartu Kredit setelah terjadinya peristiwa yang dipertanggungkan tidak termasuk dalam Jumlah Tagihan Tertunggak.

OCTO Clicks