www.cimbniaga.co.id production

Memahami Lebih Dalam Apa Itu Pondok Pesantren Modern

 

“Ketika hendak merencanakan pendidikan islami untuk anak, Anda pasti dihadapkan oleh pilihan pesantren modern atau tidak. Sebelum Anda mengambil keputusan, pastikan Anda mendapatkan informasi lengkap mengenai perbedaan pesantren modern dan tradisional serta fasilitasnya yang perlu Anda ketahui.”

Dalam beberapa tahun belakangan, pondok pesantren mengalami perubahan dengan munculnya konsep pesantren modern. Berbeda dengan pondok pesantren pada umumnya, pesantren modern menggabungkan pendidikan Islami dengan ilmu pengetahuan modern. 

Konsep pesantren ini memadukan antara pendidikan keagamaan dengan pendidikan formal yang umumnya diajarkan di bangku sekolah. Selain menyediakan pembelajaran tentang agama Islam yang kuat, pesantren modern juga memberikan pengetahuan umum seperti matematika, sains, bahasa Inggris, dan lain-lain. Dengan demikian, para santri akan mendapatkan pendidikan agama yang kuat sekaligus pengetahuan umum yang memadai sebagai bekal untuk menghadapi masa depan.

Sebelum itu, pastikan Anda menabung biaya pendidikan dengan TabunganKu iB CIMB Niaga yang merupakan tabungan berprinsip syariah dengan bebas biaya administrasi bulanan hingga biaya saldo minimum. 

Perbedaan Pesantren Modern dan Pesantren Tradisional

Pesantren modern dan pesantren tradisional adalah dua bentuk pendidikan Islam di Indonesia yang memiliki beberapa perbedaan. Perlu dipahami jika perbedaan tersebut tentunya dapat bervariasi dari satu pesantren ke pesantren lainnya.

Untuk lebih jelasnya, berikut sejumlah perbedaan antara pesantren modern dan pesantren tradisional:

  1. Kurikulum yang digunakan
  2. Pesantren tradisional cenderung mempertahankan pendidikan yang berfokus pada pembelajaran agama Islam dengan penekanan pada pembacaan, pemahaman, dan penghafalan kitab-kitab klasik seperti Al-Qur'an, Hadis, Fiqh, dan Tafsir. 

    Dalam pesantren modern, pendidikan agama tetap menjadi fokus utama. Namun, para santri juga diajarkan dengan kurikulum yang mencakup pelajaran umum seperti matematika, sains, bahasa Inggris, dan ilmu sosial.

    Pesantren modern juga memiliki pendekatan pembelajaran yang berbeda dari pesantren tradisional dengan menerapkan metode belajar yang aktif dan kreatif agar santri dapat menjadi individu yang berpikiran kritis.

  3. Sarana dan prasarana di dalamnya
  4. Pesantren tradisional memiliki infrastruktur sederhana dengan bangunan-bangunan tradisional seperti pondok, surau, dan masjid. Fasilitasnya tergantung pada tingkat kemampuan dan dukungan masyarakat sekitar lingkungan pesantren.

    Di sisi lain, pesantren modern cenderung memiliki fasilitas yang lebih lengkap. Anda akan menjumpai gedung kelas, perpustakaan, laboratorium sains, asrama, hingga fasilitas olahraga yang memadai.

  5. Interaksi sosial dengan lingkungan sekitar
  6. Pesantren tradisional biasanya didirikan di pedesaan atau daerah yang jauh dari pusat kota, sehingga interaksi dengan masyarakat luar terbatas. Kehidupan pesantren pun menjadi lebih terfokus pada pembelajaran agama.

    Sementara itu, pesantren modern lebih terbuka dan terintegrasi dengan masyarakat. Para santri juga biasanya dilibatkan dalam kegiatan sosial dan pengabdian kepada masyarakat.

Baca juga: Tabungan Pendidikan Anak yang Bagus Seperti Apa?

Fasilitas Pesantren Modern

Pesantren modern biasanya dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang menggabungkan tradisi pesantren dengan kemajuan teknologi dan kebutuhan masa kini. Berikut beberapa contoh fasilitas yang umum ditemukan di pesantren ini:

  1. Asrama
  2. Pesantren modern biasanya memiliki bangunan asrama yang nyaman sebagai tempat tinggal para santri. Asrama ini dilengkapi dengan kamar tidur, kamar mandi, ruang belajar, dan ruang istirahat.

  3. Masjid
  4. Sebagai pusat kegiatan ibadah, pesantren modern memiliki masjid yang memadai. Masjid ini biasanya dilengkapi dengan fasilitas audio dan visual yang modern, seperti sound system dan proyektor untuk memudahkan penyelenggaraan kegiatan keagamaan.

  5. Ruang kelas
  6. Pesantren modern menyediakan ruang kelas yang dilengkapi dengan teknologi, seperti proyektor dan komputer untuk mendukung proses pembelajaran yang interaktif.

  7. Perpustakaan
  8. Hal yang mungkin tidak akan Anda temukan di pondok pesantren tradisional adalah perpustakaan. Pesantren modern memiliki perpustakaan yang lengkap dengan koleksi buku dan literatur Islam yang beragam. Selain itu, perpustakaan mungkin juga memiliki akses internet untuk memudahkan santri dalam mencari referensi.

  9. Laboratorium
  10. Pondok pesantren yang mengusung kurikulum modern biasanya dilengkapi dengan laboratorium sains dan komputer. Dengan begitu, para santri bisa melakukan eksperimen dan mengembangkan keterampilan di bidang tersebut.

  11. Aula serbaguna
  12. Fasilitas aula serbaguna digunakan untuk pertemuan, diskusi, dan kegiatan lainnya. Aula ini dilengkapi dengan peralatan audiovisual, panggung, dan tempat duduk yang memadai.

  13. Lapangan olahraga
  14. Beberapa pesantren modern juga memiliki lapangan olahraga untuk mendukung kegiatan fisik dan olahraga. Lapangan ini biasanya dilengkapi dengan fasilitas seperti lapangan sepak bola, lapangan voli, atau lapangan basket.

Baca juga: Ajari Si Kecil Menabung dengan Tabungan Anak

Daftar Pesantren Modern di Indonesia

Di Indonesia terdapat banyak pesantren modern yang menawarkan pendidikan yang menggabungkan antara agama Islam dengan pendidikan umum dan ilmu pengetahuan modern. Berikut beberapa di antaranya:

  1. Pesantren Darussalam Gontor, Ponorogo
  2. Pesantren Darussalam Gontor ini dikenal sebagai salah satu pesantren modern terkemuka dan terbesar di Indonesia. Pesantren ini menawarkan pendidikan formal dan pengajaran agama Islam secara terpadu.

    Berlokasi di Ponorogo, Jawa Timur, pondok pesantren ini dilengkapi berbagai fasilitas mulai dari masjid, asrama santri, gedung sekolah, kafetaria, lapangan olahraga, perpustakaan, dan laboratorium untuk mendukung kegiatan pendidikan dan kehidupan sehari-hari para santri.

    Dengan kurikulum yang memadukan ilmu agama dengan ilmu umum dan fasilitas yang memadai, Pondok Pesantren Darussalam Gontor menjadi salah satu pondok pesantren favorit.

  3. Pesantren Al-Mizan, Malang
  4. Pondok pesantren yang terletak di Malang, Jawa Timur ini menawarkan pendidikan tingkat dasar hingga menengah dengan fokus pada pembinaan akhlak dan pengetahuan umum.

    Pendidikan formalnya meliputi pelajaran bahasa Arab, bahasa Inggris, matematika, ilmu pengetahuan alam, dan lain-lain. Adapun pendidikan non formal meliputi pelatihan keterampilan, pengembangan kepemimpinan, dan pengajaran agama Islam yang lebih mendalam.

    Santri pondok pesantren ini diharapkan kelak akan menjadi generasi muda Muslim yang berkualitas dengan pemahaman agama yang mendalam, serta memiliki akhlak yang mulia. 

  5. Pesantren Tebuireng, Jombang
  6. Pesantren Tebuireng memiliki tradisi panjang dalam menyatukan pendidikan agama dengan pengetahuan umum modern. Selain pendidikan agama, pondok pesantren ini juga memiliki program diskusi ilmiah dan ekstrakurikuler untuk untuk mengembangkan minat dan bakat santri.

    Fasilitas yang dimiliki untuk menunjang proses belajar mengajar juga cukup memadai. Terdapat ruang kelas yang dilengkapi dengan teknologi modern, perpustakaan dengan koleksi buku cukup banyak, asrama yang nyaman, masjid, lapangan olahraga, dan fasilitas penunjang lainnya.

Itulah beberapa contoh pesantren modern di Indonesia. Ada banyak pesantren lainnya yang mengadopsi model pendidikan serupa di berbagai daerah di Indonesia. Pastikan Anda memilih pesantren yang memiliki reputasi baik sebagai tempat menimba ilmu bagi sang buah hati.

Jika ingin anak Anda menjadi seorang muslim yang memiliki pendidikan agama dan pengetahuan umum yang imbang, penting untuk mulai mempersiapkan biaya masuk pesantren dengan cara menabung menggunakan TabunganKu iB CIMB Niaga mulai dari sekarang.

TabunganKu iB merupakan solusi bagi Anda yang ingin rajin menabung dengan persyaratan mudah dan ringan. Nasabah akan dibebaskan biaya administrasi bulanan, biaya kartu debit, dan biaya di bawah saldo minimum.

Dengan setoran awal mulai dari Rp 20.000, TabunganKu iB bisa menjadi pilihan tepat untuk mempersiapkan biaya masuk pondok pesantren buah hati Anda. Anda nantinya akan mendapatkan fasilitas kartu ATM sebagai kartu ATM dan passbook.

Anda juga bisa memilih jenis Tabungan iB Pendidikan yang termasuk merupakan jenis tabungan berjangka. Tabungan ini menawarkan berbagai manfaat, seperti potensi bagi hasil yang kompetitif dan kepastian dana pendidikan s/d Rp 160 juta. Anda dapat melihat laporan saldo dan mutasi rekening melalui CIMB Clicks, OCTO Mobile, atau Phone Banking 14041.

Yuk, buruan buka rekening tabungan syariah CIMB Niaga sekarang juga! Klik di sini untuk informasi lebih lanjut.

Produk Terkait

TabunganKu: Bebas Biaya dan Manfaatnya Melimpah

CIMB Niaga TabunganKu solusi bagi masyarakat Indonesia yang ingin rajin menabung. Dengan persyaratan mudah dan ringan, siapa yang bisa menolak?

Tabungan iB Xtra Pandai

Melalui Tabungan Xtra Pandai kamu dapat menabung tanpa perlu datang ke bank. Nikmati kemudahan pembukaan rekening, setor tunai dan tarik tunai di agen Xtra Pandai CIMB Niaga terdekat.

Deposito iB Berjangka