www.cimbniaga.co.id production

7 Jenis dan Manfaat Kurma bagi Kesehatan Tubuh

 

“Mengonsumsi kurma saat berbuka puasa menjadi salah satu tradisi saat bulan Ramadan tiba. Ada berbagai jenis dan manfaat kurma bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui berikut ini.”

Kurma merupakan salah satu buah istimewa yang bahkan banyak disebutkan dalam ayat Al-Quran, salah satunya dalam Surah Ar-Ra’d ayat 19 yang berbunyi:

“Di bumi terdapat bagian-bagian yang berdampingan, kebun-kebun anggur, tanaman-tanaman, dan pohon kurma yang bercabang dan yang tidak bercabang. (Semua) disirami dengan air yang sama, tetapi Kami melebihkan tanaman yang satu atas yang lainnya dalam hal rasanya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar (terdapat) tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang mengerti.”

Bagi masyarakat Indonesia, kurma sering dikonsumsi sebagai hidangan pembuka untuk berbuka puasa. Tak hanya enak, banyaknya manfaat kurma yang bagus untuk kesehatan tubuh juga menjadi salah satu alasan mengapa buah ini digemari.

Menjaga kesehatan tubuh tak hanya cukup dengan konsumsi makanan bergizi. Pastikan kesehatan Anda dan keluarga terlindungi dengan asuransi Fortuna Critical Advance Protection yang siap menjaga dari risiko penyakit kritis sejak tahap awal hingga tahap yang lebih serius.

7 Manfaat Kurma untuk Kesehatan Tubuh

Ada banyak manfaat kurma yang bagus untuk kesehatan tubuh apabila dikonsumsi secara rutin dalam jumlah yang wajar. Berikut ini beberapa diantaranya:

  1. Meningkatkan Fungsi Otak
  2. Manfaat kurma tidak lepas dari perannya dalam membantu meningkatkan fungsi otak. Kurma memiliki kandungan vitamin B6 yang membantu pembentukan zat kimia yang memungkinkan sel-sel dalam otak berinteraksi satu sama lain. 

    Tak hanya itu, vitamin B6 yang terkandung dalam kurma juga dapat membantu meningkatkan daya ingat dan kemampuan belajar.

  3. Menjaga Kesehatan Tulang
  4. Manfaat kurma bagi kesehatan tulang tak perlu diragukan lagi. Kandungan fosfor, kalsium, dan magnesiumnya telah terbukti membantu mencegah penyakit osteoporosis.

  5. Mengontrol Gula Darah
  6. Meski memiliki rasa yang manis, salah satu manfaat kurma ternyata juga bagus bagi penderita diabetes. Kandungan serat, indeks glikemik rendah, dan antioksidan di dalamnya diketahui dapat membantu mengontrol gula darah.

  7. Baik untuk Pencernaan
  8. Berkat kandungan serat di dalamnya, manfaat kurma baik untuk pencernaan dan kesehatan usus. Serat merupakan prebiotik yang membantu mencegah sembelit dan melancarkan buang air besar.

  9. Mencukupi Kebutuhan Kalori
  10. Bukan rahasia jika manfaat kurma dapat mencukupi kebutuhan gizi. Melansir dari Fat Secret, 100 gram kurma mengandung 282 kalori atau memenuhi sekitar 14% kebutuhan kalori yang berdasarkan Angka Kecukupan Gizi (AKG).

  11. Mencegah Penyakit Kronis
  12. Manfaat kurma yang selanjutnya yaitu dapat membantu melindungi tubuh Anda dari berbagai penyakit, termasuk kanker, penyakit jantung, diabetes, dan Alzheimer.

    Kurma mengandung berbagai senyawa, termasuk antioksidan yang membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Perlu diketahui bahwa radikal bebas inilah yang dapat meningkatkan risiko penyakit kronis.

  13. Memperlancar Persalinan
  14. Bagi ibu hamil, manfaat kurma dapat melancarkan proses persalinan. Buah kurma mengandung hormon oksitosin yang berperan penting dalam proses persalinan. 

    Oksitosin membantu merangsang kontraksi rahim, sehingga mendorong bayi keluar dari rahim. Oksitosin juga membantu mempercepat proses penghentian perdarahan dan pemulihan anatomi dan fungsi rahim setelah melahirkan.

Setelah mengetahui manfaat kurma, Anda juga perlu mengenali apa saja jenis kurma yang populer dan mudah ditemukan.

Baca juga: 6 Jenis Makanan Sehat dan Manfaatnya Bagi Tubuh

Jenis-jenis Kurma yang Populer

Ada banyak jenis kurma dengan rasa dan tekstur yang berbeda-beda. Berikut ini 10 jenis kurma yang populer dan banyak diburu saat bulan Ramadan:

  1. Kurma Medjool
  2. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Jenis kurma Medjool memiliki ukuran yang besar dan rasa yang manis. Berkat kandungan serat dan potassium di dalamnya, manfaat kurma Medjool bagus untuk kesehatan jantung dan pencernaan.

  3. Kurma Safawi
  4. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Kurma Safawi memiliki warna yang hitam pekat dengan ukuran sedang berbentuk lonjong. Manfaat kurma safawi dapat membantu menghilangkan mikroba di perut karena mengandung banyak vitamin dan mineral.

  5. Kurma Ajwa
  6. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Kurma berwarna hitam ini terkenal dengan teksturnya yang lembut dan rasa manisnya yang legit. Salah satu manfaat kurma Ajwa dipercaya dapat meningkatkan kesehatan pencernaan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

  7. Kurma Barhi
  8. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Berbeda dari jenis kurma pada umumnya yang berwarna gelap, kurma Barhi memiliki warna kuning cerah dan berbentuk sedikit bulat. Kurma Barhi memiliki kandungan nutrisi penting seperti zat besi, kalium, vitamin B, dan antioksidan.

  9. Kurma Deglet Nour
  10. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Berwarna coklat terang, kurma Deglet Nour memiliki tekstur yang kering dan rasa yang manis. Manfaat kurma Deglet Nour dapat membantu metabolisme tubuh, karena kaya akan vitamin B kompleks dan mineral penting.

  11. Kurma Khalas
  12. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Dikenal memiliki rasa manis yang legit dengan ukurannya yang besar, kurma Khalas menjadi favorit banyak orang. 

    Apalagi, manfaat kurma Khalas memiliki sifat antioksidan yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

  13. Kurma Sukari
  14. jenis kurma medjool - CIMB Niaga

    Buah kurma jenis ini dinamakan Sukari karena rasanya yang manis mirip gula. Manfaat kurma Sukari salah satunya dapat membantu mengurangi kolesterol dalam tubuh dan memberi energi pada tubuh.

Itulah berbagai jenis dan manfaat kurma yang perlu Anda ketahui. Mengonsumsi kurma sebagai hidangan berbuka puasa memang mendatangkan berbagai manfaat yang baik bagi tubuh.

Meskipun ada banyak manfaat kurma yang bagus untuk kesehatan, hindari mengkonsumsi kurma secara berlebihan. Sebab, hal itu dapat menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan.

Miliki Proteksi Kesehatan dengan Fortuna Critical Advance Protection

Memenuhi kebutuhan nutrisi dengan makanan bergizi memang penting. Namun, tahukah Anda bahwa proteksi kesehatan sama pentingnya? Memiliki asuransi kesehatan Fortuna Critical Advance Protection dapat memberikan ketenangan dan rasa aman.

Fortuna Critical Advance Protection hadir untuk menjaga dari risiko penyakit kritis sejak tahap awal hingga tahap yang lebih serius. Nikmati berbagai manfaat tambahan, seperti:

  • Perlindungan maksimal untuk kondisi penyakit kritis major, penyakit kritis minor dan tindakan bedah angioplasti.
  • Memberikan perlindungan dari penyakit kanker tahap awal yang mungkin datang kembali.
  • Perawatan ICU untuk kondisi serius yang memerlukan ventilator invasive.
  • Perawatan kanker dan/atau jantung di luar negeri.
  • Perlindungan terhadap kelainan/kondisi bawaan apabila Anda mengasuransikan buah hati sejak dalam kandungan.
  • Perlindungan jiwa dengan manfaat meninggal sebesar 100% UP 
  • Pilihan masa bayar sesuai kebutuhan Anda.

Jangan ragu untuk memberikan proteksi terbaik bagi diri dan keluarga Anda dengan Fortuna Critical Advance Protection yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Klik di sini untuk mengetahui informasi lengkapnya.

Produk Terkait

Asuransi Kesehatan Kumpulan

Memberikan perlindungan asuransi secara khusus dengan menanggung biaya perawatan atau kesehatan karyawan bila terjadi gangguan kesehatan seperti menderita penyakit atau mengalami kecelakaan. Asuransi kumpulan didaftarkan oleh perusahaan untuk diberikan kepada karyawan sebagai employee benefit. Asuransi kesehatan kumpulan dapat didaftarkan dengan jumlah kepesertaan minimal 3 orang karyawan.

Fortuna Critical Advance Protection

Minimalisir kekhawatiran Anda dengan Fortuna Critical Advance Protection yang siap menjaga dari risiko penyakit kritis sejak tahap awal hingga tahap yang lebih serius. Bahkan saat Penyakit Kritis kembali menyerang, manfaat double claim akan membuat Anda tetap terproteksi. Nikmati berbagai manfaat tambahan yang bisa Anda dapatkan saat terproteksi Fortuna Critical Advance Protection. Nikmati hidup dengan menjaga yang paling berharga untuk Anda.