www.cimbniaga.co.id production

Apa saja jenis-jenis Obligasi Pemerintah?

Obligasi Pemerintah dapat dikategorikan berdasarkan pasar penjualan dan underlying asset.

Pasar Penjualan: Pasar Perdana (ORI, SBR, SR, ST) dan Pasar Sekunder (FR, INDON, INDOIS)

Underlying Asset: Konvensional (ORI, SBR, FR, INDON) dan Syariah/Sukuk (ST, SR, INDOIS)

  • ORI: Obligasi Ritel Negara 
  • SBR: Savings Bond Ritel 
  • SR: Sukuk Ritel 
  • ST: Sukuk Tabungan
  • FR (Fixed Rate)
  • INDON (Obligasi Negara Valas)
  • INDOIS (Obligasi Negara Valas Syariah)

Perbedaan Obligasi yang dijual di Pasar Perdana & Pasar Sekunder

  • Obligasi Pasar Perdana: Surat Utang yang hanya dapat dibeli dalam periode waktu tertentu yaitu pada saat Initial Public Offering (IPO) dengan harga par atau 100%. Terdapat dua jenis Obligasi Pasar Perdana yaitu jenis tradeable (dapat diperjualbelikan di pasar sekunder sebelum waktu jatuh tempo) dan nontradeable (tidak dapat diperjualbelikan sebelum waktu jatuh tempo namun terdapat fasilitas early redemption yang ditentukan oleh pemerintah).

 

  • Obligasi Pasar Sekunder: Surat Utang yang dapat diperjualbelikan kapan saja selama masih belum jatuh tempo. Harga jual atau beli akan mengacu kepada harga pasar ketika transaksi dilakukan.

Apa saja jenis-jenis Obligasi Korporasi

Untuk mengetahui seri Obligasi Korporasi yang sedang diperdagangkan, silakan menghubungi cabang terdekat kami.